Advertisement
BhirawaNews.com||KOMINFO, Sidoarjo - Sekitar 2.000 jamaah menghadiri Pengajian Rutin Ahad Pahing di Pendopo Delta Wibawa. Kehadiran ulama kondang KH Anwar Zahid mampu mengundang antusiasme jamaah untuk mengikuti pengajian sekaligus acara halalbihalal Tim Penggerak PKK dan para ASN Pemkab Sidoarjo pada Sabtu malam (19/4/25).
Bupati Sidoarjo H. Subandi SH MKn hadir bersama Ketua TP PKK Kab. Sidoarjo dr. Hj Sriatun Subandi, Sekda Kabupaten Sidoarjo Fenny Apridawati, Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf. Dedyk Wahyu Widodo, S.Sos, perwakilan Polresta Sidoarjo, Kejari Sidoarjo, dan DPRD Sidoarjo serta para kepala OPD.
Hadirin saling mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah. Mohon maaf lahir dan batin. Diharapkan, seluruh jamaah senantiasa diberi kesehatan, kebahagiaan, dan keberkahan oleh Allah SWT.
Bupati Subandi dalam sambutannya menyampaikan, tradisi halalbihalal merupakan warisan kearifan bangsa yang sarat makna. Bukan sekadar tradisi sosial, melainkan juga sarana spiritual untuk menyucikan hati, mempererat tali silaturahmi, dan memperkuat sinergi dalam mengemban amanah. Baik sebagai abdi negara maupun sebagai pelayan masyarakat.
"Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh kader TP PKK dan ASN di Kabupaten Sidoarjo atas dedikasi dan pengabdiannya yang luar biasa," ucap Bupati Subandi.
Di tengah dinamika pembangunan daerah, lanjut dia, peran ibu-ibu PKK sangat vital dalam mendampingi keluarga, memberdayakan masyarakat, serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan. Mulai dari tingkat terkecil, yaitu rumah tangga.
Oleh karena itu, apresiasi setinggi-tingginya patut diberikan kepada seluruh ASN yang telah bekerja keras memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Semua merupakan bagian dari satu kesatuan yang harus bergerak sinergis untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, responsif, dan berpihak pada rakyat.
Kehadiran KH. Anwar Zahid pada Sabtu malam ini tentu menjadi anugerah bagi semuanya. Karena pendakwah yang akrab disapa Kiai Anza itu dikenal sebagai seorang ulama besar. Sekaligus sosok inspiratif yang senantiasa berhasil menyampaikan nilai-nilai Islam secara segar, menyentuh, dan mencerahkan.
"Mari kita manfaatkan momen pengajian dan halalbihalal ini sebagai sarana introspeksi, penyegaran semangat pengabdian, dan penguatan komitmen dalam membangun Sidoarjo yang lebih religius, sejahtera, dan maju," ungkap Bupati Subandi.
Pengajian sekaligus halalbihalal itu diawali dengan pemberian santunan kepada para dhuafa ini. KH Anwar Zahid menyampaikan tausiahnya. Ceramah agama KH Anwar Zahid berisi tentang bagaimana memaknai Idul Fitri setelah sebulan menjalani puasa Ramadan. Bulan yang penuh berkah. (skr/red)